Minggu, 18 Maret 2012

Lahirnya GSM



Yogyakarta- 19 maret 2012 menjadi hari yang bersejarah bagi civitas akademika Sanata Dharma dan pengurus sebuah pers rintisan mahasiswa Universitas Sanata Dharma - Atmajaya. Pada hari ini terbit perdana buletin mingguan Gelora Sayap Mahasiswa (GSM) di wilayah kampus Mrican dan Paingan Universitas Sanata Dharma.
    Marhaendra salah satu pengurus menuturkan, untuk sementara pers ini akan bergerak di dua kampus Universitas Sanata Dharma terlebih dahulu. Untuk kampus USD lain dan Atmajaya sudah direncanakan untuk terbit disana.
    Nama Gelora Sayap Mahasiswa, menurut Angga dari Pendidikan sejarah USD, dicari dengan pembahasan yang cukup lama sebab mencari sisi – sisi filosofisnya. Tahapan dalam pembentukan pers hingga penerbitan perdana ini juga berjalan sesuai rencana dan berjalan lancar.
    Dari segi finansial pers ini terbantu dengan semangat solidaritas antar anggotanya, hal ini terjadi dikarenakan pers Gelora Sayap Mahasiswa berdiri secara independent. Pramudita salah satu anggota GSM yang berasal dari PGSD USD merasa tidak keberatan jika suatu waktu diminta untuk mengisi uang kas.
    Rio pimpinan umum GSM menambahkan," Tidak akan lama – lama kami terus membebani dari uang anggota, kami sudah merencanakan sesuatu untuk masalah ini."
    Menurut Marhaendra, pers ini mempunyai tujuan sebagai jembatan informasi dan tempat saluran aspirasi bagi mahasiswa yang selama ini dirasakan kurang. Ditambahkan Angga, upaya untuk membangkitkan semangat membaca juga menjadi sasaran GSM.
    Thomas Sembiring, tokoh Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia yang menjadi mahasiswa di Fakultas Ekonomi USD mempunyai harapan khusus bagi pers, yakni sebagai lokomotif perubahan yang kritis dan objektif. Kami berharap pers ini mampu menjadi pers yang independent dan tetap menjadi pelopor semangat pergerakan mahasiswa.
(DM/JNT/ITN)

Tidak ada komentar:

Blogger news